7 Planet Yang Menyerupai Bumi
Wahyuzone.com Dahulu kala, manusia menyangka hanya bumilah planet yang ada di dunia ini. Namun semakin berkembangnya pola pikir dan kecerdasan manusia. Manusia mulai berfikir kalau bumi bukanlah satu-satunya planet di dunia ini. Meskipun pemikiran ilmuwan zaman dulu masih terbatas. Tapi berkat merekalah ilmu pengetahuan khusunya bidang Astronomi ini semakin pesat. Hingga akhirnya kita semua mengetahui kalau Bumi in bulat bukan segitiga, ataupun datar. Itu fakta yang ditemukan berkat kecerdasan manusia saat ini.
Namun, tahukah kamu? Berkat teknologi yang ada saat ini telah dijumpai planet-planet yang mirip dengan bumi. Nah, jika ada planet yang menyerupai bumi, yang mana di planet tersebut dijumpai Air, Oksigen dan lainnya bukan suatu kemustahilan ada penghuninya di planet tersebut atau kita sebut dengan Alien. Selain itu, manusia Bumi juga bisa saja pindah ke planet tersebut lantaran Bumi sudah terlalu pesat akan manusia. Berikut 7 Planet Yang Menyerupai Bumi Versi Wahyuzone.com.
1. Planet Tau Ceti E
Planet Tau Ceti E besarnya 1.8 kali bumi dan diyakini bisa dihuni oleh masyarakat Bumi. Karena suhu di permukaan Planet Tau Ceti E mirip banget dengan Bumi yakni 700 Celcius. Tau Cetie E juga memiliki atmosfer yang tinggi. Mungkin saja sudah ada Alien yang sudah menetap disana.
Alasan lainnya Matahari juga sangat stabil di Planet Tau Ceti E bahkan menyerupai bumi. Planet ini ditemukan pada 18 Desember 2012 lalu.Jarak planet ini dengan bumi berkisar 11,9 tahun cahaya. Ini merupakan penemuan yang sangat berarti bagi ilmuwan dalam misi menemukan planet untuk ditinggali manusia Bumi.
2. Planet Luyten B
Planet Luyten B besarnya 3 kali bumi dan jarak Luyten B dengan Bumi sejauh 12,4 tahun cahaya. Menurut para ilmuwan Luyten B dikategorikan sebagai planet yang memungkinkan untuk manusia tempati. Hal tersebut lantaran planet Luyten B sangatlah mirip dengan Bumi.
Hal itu bisa dilihat dari Atmosfer di planet Luyten B yang tidak beda jauh dengan planet kita Bumi. Planet Luyten B merupakan exo planet yang berarti berada diluar tata surya kita. Planet ini ditemukan pada 17 Maret 2017. Bahkan menurut Ilmuwan planet tersebut sekarang sudah berpenghuni alias ada Alien disana. Hmm, bagaimana kalau koruptor kita deportasi ke planet Luyten B saja.
3. Planet Kepler 62F
Planet Kepler 62F ditemukan oleh seorang Professor Astronomi dari Universitas Washington pada 18 April 2013. Planet ini disinyalir dapat dihuni manusia lantaran kesamaannya dengan Bumi. Jarak planet ini berkisar 1200 tahun cahaya, Orbit planet ini 267 hari. Planet ini 40% lebih besar dibanding bumi, yang berarti dapat menampung banyak manusia jika memang layak untuk dihuni.
4. Planet Kepler-452B
Planet Kepler-452B menurut penelitian ilmuwan merupakan salah satu planet yang bisa dihuni manusia Bumi. Karena planet ini memiliki banyak kesamaan dengan Bumi. Planet ini 60% lebih besar dibanding bumi.
Orbit planet ini juga tidak beda jauh dengan Bumi yaitu 385 hari sedangkan bumi 365 hari, hanya selisih 20 hari. Begitupula dengan termperatur planet ini juga mirip sekali dengan bumi. Mungkin sekali untuk ditinggali manusia dimasa mendatang.
5. Planet Kepler 62E
Planet ini ditemukan pada 18 April 2013. Jarak planet ini dengan bumi berkisar 1200 tahun cahaya. PLanet ini dinilai mirip sekali dengan Bumi dan dimungkinkan untuk bisa ditempati manusia. Menurut pengamatan planet ini memiliki air, awan dan iklim yang dinilai cocok untuk manusia tempati. Orbit planet ini 122 hari dan berukuran 1.6 kali lebih besar dibanding Bumi.
6. Planet Gliese 581 G
Planet ini dinilai cocok untuk ditinggali manusia. Planet ini ditemukan pada 29 september 2010 dan planet ini berjarak 20,40 tahun cahaya dari bumi. Dengan jarak sejauh itu masih dimungkin manusia untuk pindah ke planet tersebut. Air dimungkinkan masih tersedia di planet tersebut meskipun kabar buruknya di planet tersebut tidak ada atmosfer. 1 tahun diplanet ini 66,87 hari dan suhu disana berkisar 180 celcius.
7. Proxima Centauri B
Planet ini berjarak cukup dengan bumi yakni berkisar 4.2 tahun cahaya. Ilmuan menilai planet ini mirip sekali dengan bumi dan diperkirakan dapat ditempati manusia.
Nah, itulah 7 Planet yang mirip banget dengan bumi. Kira-kira planet mana yang menurut kalian cocok untuk ditinggali oleh manusia? atau kalian sudah bersiap untuk pindah ke planet tersebut lantaran males liat mantan romantis ama pacar barunya, hmm.
Sekian dan Terimakasih telah membaca.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar